JAKARTA – Produser konser boyband Cantopop, Mirror, bernama Francis Lam menyampaikan permintaan maaf atas kejadian layar gantung raksasa yang jatuh dan menimpa sejumlah penari, meski demikian ia akan bekerjasama dengan polisi untuk melakukan penyelidikan mengenai apa penyebab dari insiden tersebut.

Baca Juga : KPK Libatkan Aparat Setelah Nyatakan Mardani Sebagai DPO

 

Dalam unggahan Instagram pribadinya, Lam mengatakan bahwa alasan dirinya tidak memberikan pernyataan sebab kecaman yang dihadapinya tidak sebanding dengan luka korban.

 

 

“Alasan mengapa saya tidak mengeluarkan pernyataan sebelumnya karena kecaman yang saya hadapi tidak seberapa dibandingkan dengan rasa sakit yang diderita oleh para penari yang terluka,” tulis Lam dilansir dari CNNIndonesia.com.

 

 

Lam mengatakan dia akhirnya memutuskan untuk menyuarakan masalah ini sebab banyaknya spekulasi dan liar yang berkeliaran di jagat maya.Ia merasa berhak untuk mengambil tindakan hukum terhadap mereka yang menyebarkan informasi palsu.

 

 

Insiden itu, bagi Lam, digambarkan sebagai pukulan berat baginya dan tim produksi konser Mirror.

 

 

Lanjut Lam, ia telah lama menjalankan profesinya dan ia merasa gagal ketika melihat kejadian tersebut.

 

 

“Saya sudah berkecimpung dalam bisnis ini selama lebih dari 20 tahun. Sangat menyakitkan melihat kecelakaan seperti itu terjadi di konser yang saya produksi,” kata dia.

 

 

Di akhir pernyataannya, Francis Liam meminta maaf kepada seluruh pihak yang terlibat dalam konser Mirror, terutama kepada para korban dan keluarganya, serta penonton.

 

 

“Saya meminta maaf kepada para korban dan keluarga, juga kepada para penonton yang menyaksikan insiden ini,” jelasnya.

 

 

Ia juga menyampaikan permintaan maaf kepada artis, penari, dan semua rekan yang bekerja sama dengannya.

 

 

Sebelumnya, layar TV gantung raksasa berukuran sekitar empat meter jatuh ke panggung di tengah konser Mirror, pada Kamis (28/7) malam sekitar pukul 22.30 waktu setempat.

 

 

Insiden tersebut terjadi saat Mirror sedang menggelar konser hari keempat dari 12 rangkaian yang dijadwalkan sebelumnya.

 

 

Layar raksasa itu tampak putus dari kabel suspensi, menabrak panggung, dan melukai dua penari yang tampil di atas panggung, diketahui bernama Moo Lee Kai-yin (27) dan Chang Tsz-fung (29).

 

 

Berdasarkan juru bicara rumah sakit, salah satu korban menderita cedera leher dan menjalani perawatan intensif karena dalam kondisi serius.

 

 

Manajer rumah sakit, Dr Gladys Kwan mengatakan Lee dalam kondisi masih kritis tetap indeks ketahanannya disebut stabil. Sementara itu, Tsz-fung telah pulang dari rumah sakit pada Jumat (29/7) sore usai mendapatkan perawatan.

 

 

Selain para penampil, tiga penonton mendapatkan perawatan syok setelah menyaksikan insiden tersebut.

 

 

MakerVille selaku cabang bisnis hiburan dari perusahaan telekomunikasi PCCW, bersama Music Nation sebagai penyelenggara konser, meminta maaf atas insiden tersebut dan berjanji membantu para penari yang terluka dan keluarga.